Penggolongan komputer terbagi menjadi beberapa bagian diantaranya yang akan saya bahas sekarang adalah Komputer bedasarkan data yang diolah. Komputer berdasarkan data yang diolah ada tiga yaitu Komputer analog, komputer digital, dan komputer hibrida. Untuk lebih jelas saya akan berbagi pengalaman saya tentang komputer yang terbagi karena data yang diolah.
Jenis komputer berdasarkan data yang diolah
- Komputer analog
Komputer analog adalah komputer yang mengolah data dengan menerjemahkan keadaan fisik, seperti suhu, cuaca, jam analog, dan tekanan udara. Data yang dimasukkan dalam bentuk analog. Secara mendasar, komponen elektronik yang digunakan sebagai inti dari komputer analog adalah op-amp (operational amplifier). Komputer ini banyak digunakan pada pengendalian industri kimia, pembangkit listrik, penyulingan minyak, atau alat pantau denyut jantung. - Komputer digital
Komputer digital mengolah data dengan menerjemahkan dalam kondisi benar dan salah dengan menggunakan bilangan biner. Data yang dimasukkan dalam bentuk digital. Pemrosesannya dilakukan berdasarkan teknologi yang mengubah sinyal menjadi kombinasi bilangan 0 dan 1. Contohnya adalah komoputer yang kita gunakan sehari-hari. - Komputer hibrida
Komputer jenis ini merupakan hasil gabungan sistem komputer analog dengan komputer digital. Komputer hibrida digunakan untuk pengolahan data yang bersifat kuantitatif maupun kualitatif, atau menggabungkan kemampuan digital dengan analog. Dengan kata lain, data kuantitatif yang diolah akan menghasilkan data kualitatif, dan sebaliknya. Komputer hibrida digunakan untuk menjalankan kerja-kerja penyelidikan, seperti mengkaji keadaan cuaca, keadaan laut, ramalan pengerakan nilai saham di bursa saham, dan masih banyak lagi.
Komputer berdasarkan data yang diolah memang terbagi dari beberapa bagian, tapi pada dasarnya komputer memiliki kesamaan yaitu sebagai teknologi informasi dan komunikasi yang sangat bermanfaat. Untuk menambah wawasan anda dalam dunia komputer coba anda baca artikel saya yang ini Sejarah perkembangan komputer lengkap atau Pengertian teknologi informasi dan komunikasi
0 komentar:
Posting Komentar